21 November, 2010

Surprise Movie iNAFFF10

Gimana rasanya kalau kita membeli tiket untuk menonton yang tidak diketahui filmnya berjudul apa atau bahkan bergenre apa. Bisa saja film yang akan ditonton adalah film horor yang sangat menakutkan atau film yang tidak disukai hingga membuat bosan. Sudah pasti akan ada rasa ketegangan dalam menanti film apa yang tiba-tiba akan ditayangkan. Rasa ketegangan inilah yang ditujukan kepada para penonton SURPRISE MOVIE di iNAFFF10.

Rasa penasaran dan ketegangan ini membuat surprise movie menjadi bagian yang ditunggu-tunggu dari sejak iNAFFF diselenggarakan. Dan untuk tahun ini tiket surprise movie berhasil ludes hanya dalam waktu 3 jam saja. Karena banyaknya permintaan, surprise movie yang awalnya hanya dibuka di satu auditorium maka ditambah menjadi dua auditorium. Sudah barang tentu auditorium keduanya juga full house.

Sebelum pemutaran surprise movie, Sly –director iNAFFF- memeberikan clue-clue film apa yang akan diputar. Clue-cluenya adalah film ini memenangkan award best actress dan best make up fx di Sitges Film Festival (festival film fantastik dan horor terbesar) 2010, film ini adalah film baru serta film ini adalah film slasher yang sangat bloody. Langsung saja para pencinta slasher (termasuk gw) bertepuk tangan. Ternyata film yang diputar adalah DREAM HOME (Wai dor lei ah yut ho).

Dream Home (sumber)

Dream Home adalah film Hong Kong. Film ini sebenarnya bercerita tentang usaha seorang wanita untuk mendapatkan sebuah apartement. Apartement dengan pemandangan laut yang telah diidamkan dari kecil. Film ini dibuka dengan adegan yang mencekam dan membuat penonton menahan nafas. Dari sini langsung terlihat mengapa film ini memenangkan best make up fx. Semuanya terlihat realistik. Alur cerita yang maju mundur cukup menolong untuk mengendurkan urat syaraf yang tegang melihat adegan-adegan yang ‘gore’. Walaupun film ini adalah film slasher tapi ada beberapa adegan yang dapat membuat tertawa. Bahkan untuk para pencinta tubuh mulus wanita (ups ranting film ini 21+) dapat melihatnya tanpa harus terlihat murahan (seperti film-film Indonesia).

Film Dream Home sangat pas dijadikan sebagai surprise movie di iNAFFF10 karena film ini cukup banyak memberikan kejutan-kejutan. Kejutan-kejutan ini membuat para penonton tidak langsung pulang, melainkan membahasnya di depan auditorium setelah menontonnya. Salah satu kejutan adalah hadirnya dua orang Indonesia di film ini. Bahkan dialog-dialog berbahasa Indonesia juga hadir di film ini. Kalau mau tau siapa pemain Indonesianya, seperti biasa silahkan tonton sendiri filmnya.

Kerumunan orang membahas Dream Home


Obesesi yang berlebihan dapat merugikan diri sendiri

16 comments:

Arman said...

wah keliatannya menarik banget filmnya....

btw trus kalo film itu jadi surprise movie, setelah itu bakal diputer lagi gak untuk yang mau nonton regular aja? atau emang film ini gak diputer lagi dan cuma diputer sebagai surprise movie?

Seiri Hanako said...

wow keren acaranya

Aulawi Ahmad said...

"tanpa terlihat murahan" deskripsinya gmn bro? apakah dilihat dari akting si pemeran, permainan cahaya atau dari sudut pengambilan gambar?

Cipu Suaib said...

Gua gak terlalu suka slasher sih tapi kalo ada yang ngajakin gua mau aja

Lu mo ngajak gua gak Xort?

ad said...

salah satu film inspiratif nih buat yang mau beli apartement...cool...

Madinger said...

jadi penaaran.. di mana carinya ya @_@

exort said...

@arman: elo kudu nonton, krn banyaknya permintaan biasanya suka diputer di regular, tp biasanya nunggu sebulan dulu n harga tiketnya mahal

@seiri: tul bgt

@aulawi: nonton sendiri deh

@cipu: knp ga, asal jg protes krn ga suka ya

@ad: tul bgt, jd pingin beli apartemment nih

@madinger: semoga aja nanti diputer dibioskop atau nanti cari2 aja baj.....

Yudi Darmawan said...

saya mau dunk bajakannya, hehe

Unknown said...

slasher itu sejenis film thriller? yg ada bunuh2an gitu?

merry go round said...

Thanking god gw ga nekat nonton suprise movie. Thanking god,film yg diputer untk opening dan closing bkn thriller ato horor. At least gue masih selamat pasca INAFFF dan siap menyambut JIFFest ;)

Fei said...

wih lama nian tak bermain kemri.

gak suka nonton horor. sukanya ntn film fantasi, tapi fantasi "liar" hahahhhahaha

Ninneta - MissPlum said...

Wah nyari dimana ya filmnya.... dvd bajakannya dah ada belom ya??? abis aku anti original sih... hehehhehe

exort said...

@yudie: semoga ketemu

@fanny: lebih dr thriller, ini jenis film yang me...tonton aja sendiri ya

@rossa: ga sabar nunggu JIFFest

@fai: wadoh blm ada fest film itu

@ninneta: coba aja cari

Meutia Halida Khairani said...

wah, saya belom nonton jg nih INAFF. ngga sempat2 mulu..

Unknown said...

met malam...nunggu update nih.

Elsa said...

menggiurkan yaa...
jadi pengen nonton
memperluas pengetahuan film
biar gak hollywood melulu gitu